Minggu, 06 Maret 2011

istilah-istilah dalam pondok pesantren salafi

mungkin dalam blog saya ini ada beberapa kata-kata yang mungkin baru anda jumpai di blog saya ini seperti:
gus                   adalah putra dari seorang kyai
neng                adalah putri dari seorang kyai
kang                adalah sebutan bagi santri putra di pondok salafi
yu                    adalah sebutan bagi santri putri di pondok salafi
IN                    adalah makanan yang di berikan kepada teman-teman sesama santri karena mendapatkan rezeki
ghosob             adalah meminjam sesuatu (walau tidak di kembalikan alias hilang) tanpa sepengetahuan dari pemiliknya
ta'dzim            adalah menurut / mungkin bisa di sebut keharusan sebagai seorang santri kepada keluarga ndalem
ndalem            adalah rumah dari seorang kyai
ilmu alat          adalah ilmu tata bahasa arab
boso / basa       adalah cara mengucapkan kata-kata kepada orang yang lebih tua
ta'ziran             adalah hukuman bagi seorang santri karena telah melanggar peraturan pondok
gudik/skabies adalah penyakit yang paling sering di derita seorang santri
ngarjo              adalah sebuah kecamatan tegalrejo , magelang
ilmu alat ada 2 yaitu nahwu & shorof
ilmu alat antara lain adalah alfiah, amtsilati, imriti dll
ganjaran           adalah pahala dalam bahasa jowo
ibtida'              adalah kelas awal / kelas satu
shohabat          adalah orang yang hidup pada massa / waktu nabi muhammad masih hidup
akhii                adalah saudara laki-laki
ukhtii               adalah saudara perempuan
madzhab          adalah suatu aliran kepercaya'an kepada sebuah imam 4 (syafi'i ,hambali ,dll)
kitab                adalah buku pedoman bagi seorang muslim (setelah alqur'an & hadist)
nderes              adalah membaca al-qur'an
tirakat              adalah menyengsarakan diri demi kemanfa'atan sebuah ilmu agama
mujahadah       adalah pekerja'an membaca ayat al-qur'an / amalan-amalan secara berulang-ulang
dayoh              adalah tamu
tiqror               adalah mengulang-ulang sebuah hafalan
rujuk                adalah menandai suatu kalimat yang mungkin akan di baca di kata setelah nya (biasanya berupa simbol / lambang)
berkah                         adalah sama dengan barokah
berkat                          adalah makanan yang di sediakan pemilik rumah untuk pengunjung
sudah dulu yaa semoga ini dapat bermanfa'at amiien......... (santri ngarjo)

2 komentar:

  1. ngaturaken matur nuwun, min. Menika manfaat sanget :D

    BalasHapus
  2. ngaturaken matur nuwun, min. Menika manfaat sanget :D

    BalasHapus